Backpacker -an di Malang, Low Budget


Sebagai kota terbesar kedua di Jawa Timur, Malang menawarkan berbagai hal yang menarik. Selain suhunya yang cenderung dingin, tempat wisata di Malang juga dikelola dengan sangat baik. Mulai dari wisata alam hingga wisata sejarah lengkap kamu temukan di kota ini.

Nah, bagi kamu yang berencana untuk backpacker ke Malang, Traveloka memiliki daftar lokasi wisata menarik yang bisa kamu kunjungi tanpa perlu menguras kantong. Ayo simak ulasan selengkapnya!


1. Jelajah taman kota di Malang




Photo credit: Shutterstock

Jika kamu termasuk backpacker yang hampir tak mau mengeluarkan sepeser pun untuk masuk ke sebuah tempat wisata, maka aneka taman kota di Malang bisa menjadi destinasi yang tepat. Di sini, kamu bisa sekadar jalan-jalan, nongkrong bersama teman, maupun menikmati suasana sekitar.

Setidaknya, ada tujuh taman kota yang bisa kamu kunjungi di Malang. Salah satu yang wajib kamu datangi adalah Alun-alun Malang. Tempat ini tak hanya menjadi destinasi wisata gratis, tetapi juga menyediakan berbagai kuliner di dalamnya. Begitu pula kuliner yang ditawarkan, kamu tak perlu mengeluarkan banyak biaya untuk bisa menyantap berbagai hidangan di sini.

2. Wisata alam di Coban Rais Flower Garden




Photo credit: Shutterstock

Dikenal juga dengan nama Batu Flower Garden, kamu bisa datang ke lokasi taman bunga ini di alamat Oro-Oro Ombo, Kota Batu. Untuk bisa masuk ke sini, kamu cukup membayar Rp7.500 per orang. Sesuai namanya, di sini kamu bisa melihat aneka bunga yang dirancang dalam konsep menarik.

Di taman bunga ini kamu tak hanya bisa berkeliling, tetapi juga mencoba beberapa wahana dan berfoto di atas bukit bunga dengan pemandangan indah. Mulai dari sepeda gantung, ayunan raksasa, hingga gardu pandang bisa kamu temukan di sini. Wisata sederhana yang cocok untuk para backpacker, bukan? Jika tertarik, sebaiknya kamu datang pukul 07:30  17:00 ya.

3. Bermalam di Batu Night Spectacular



Photo credit: Shutterstock

Tempat wisata yang satu ini hanya beroperasi pada malam hari, tepatnya mulai pukul 15:00 hingga tengah malam. Jika tertarik untuk berlibur ke sini, kamu bisa datang ke Jalan Hayam Wuruk No 1, Batu. Meski lokasinya tidak terlalu besar, wahana di Batu Night Spectacular  (BNS) ini cukup banyak. Salah satu yang paling populer adalah Sepeda Udara, di mana kamu akan merasakan sensasi terbang di atas sepeda. Wahana ini tentu cocok bagi kamu yang menyukai permainan pemicu adrenalin.

Bagi yang menginginkan wahana lebih tenang, kamu bisa mengunjungi Lampion Garden. Di sini, berbagai lampion dibentuk beraneka rupa sehingga menghasilkan pemandangan malam yang begitu cantik. Tak lupa, aneka gerai kuliner pun bisa dengan mudah kamu temukan di sini. Tertarik untuk mengunjunginya? Sebaiknya datanglah dengan membawa bujet sekitar Rp100.000 untuk bisa main sepuasnya, ya!

4. Mencicipi kuliner lokal Pos Ketan Legenda




Berkunjung ke suatu kota tentu akan kurang lengkap tanpa mencoba kuliner setempat. Saat di Malang, cobalah untuk mampir ke Pos Ketan Legenda. Kuliner yang berada di Jalan Kartini No 6, Ngaglik, Batu ini buka pukul 09:00  02:00 setiap harinya. Jadi, kamu yang kelaparan tengah malam bisa mencicipi makanan khas ini.

Ketan di tempat ini cukup legendaris. Selain memiliki rasa lezat, harga yang ditawarkan pun cukup murah. Kamu bisa puas makan di sini hanya dengan membawa uang sekitar Rp30.000. Itu pun kamu sudah bisa menyantap beberapa porsi ketan. Karena tempatnya yang kerap ramai, kamu bisa melakukan pemesanan lebih dahulu melalui nomor 081334313353.

5. Wisata unik di Taman Labirin




Kamu tentu sudah tak asing dengan labirin, bukan? Ya, sebuah lorong yang memiliki jalur cukup rumit. Bagi kamu yang menginginkan wisata lain dari biasanya, Taman Labirin Coban Rondo ini bisa dijadikan pilihan tepat. Kamu hanya perlu menuju Jurangrejo, Pujon untuk sampai di lokasi wisata ini. Setiap harinya, Taman Labirin buka pukul 08:00  17:00.

Selain menawarkan wisata unik, taman ini pun bisa kamu kunjungi secara gratis sehingga cocok bagi para backpacker. Tak hanya itu, labirin yang dibangun menggunakan tanaman ini pun masih tertata rapi dan amat terawat. Jika sudah berhasil menemukan jalan keluar dari taman labirin, kamu bisa mengunjungi Air Terjun Coban Rondo yang tak kalah menarik. Jadi, pastikan kamu tak datang terlalu sore untuk melihat berbagai wisata di sini ya!

6. Kunjungan ke Rumah Hobbit




Photo credit: @h_ani0816 (Instagram)

Penggemar film Lord of the Rings atau The Hobbit tentu tak boleh melewatkan wisata murah satu ini. Terletak di Samaan, Klojen, Pandesari, Pujon kamu bisa masuk ke Hobbiton atau Taman Kelinci dengan membayar sekitar Rp5.000 saja per orang. Untuk foto-foto di dalamnya kamu bisa melakukannya dengan gratis tanpa dipungut biaya.

Tempat wisata keluarga ini buka pukul 07:00  17:00, jadi kamu disarankan untuk datang sejak pagi hari agar bisa sekaligus menikmati udara sejuknya. Jika sudah puas bermain dan berfoto, kamu bisa mengisi perut dengan mengunjungi Kampong Cafe. Aneka kuliner yang ditawarkan pun lengkap, mulai dari masakan lokal hingga mancanegara. Tertarik untuk mengunjunginya?

7. Berfoto di Goa Pinus


Photo credit: @masgaluhh (Instagram)

Wisata ala backpacker lain yang bisa kamu kunjungi di Malang adalah Goa Pinus. Lokasinya berada di Jalan Brigjend Abd Manan Wijaya, Bumiaji, Batu. Kabarnya, dahulu lokasi ini merupakan tempat penambangan pasir. Namun kini, pengelola telah mengubahnya menjadi objek wisata yang menarik. Mulai dari gardu pandang, hingga aneka spot foto menarik bisa kamu temukan di sini. Tak hanya itu, pemandangan Gunung Arjuno pun bisa kamu lihat jelas di sini.

Meski dinamakan “goa”, pengunjung disarankan untuk berhati-hati saat memasukinya. Pasalnya, gua di sini tidak terlalu tinggi yakni hanya sekitar 1 meter. Gua pun diisi dengan stalaknit dan stalaktit, sehingga kamu perlu membungkuk dan lebih berhati-hati saat memasukinya. Tenang saja, lokasi wisata ini masih belum dipungut biaya alias gratis. Menyenangkan sekali, bukan?

8. Berburu oleh-oleh Malang Strudel



Kalau kamu sudah puas jalan-jalan di Malang, jangan lupa untuk bawa pulang oleh-oleh untuk keluarga maupun kerabat. Salah satu oleh-oleh yang sedang populer adalah Malang Strudel. Tak sulit untuk menemukan penganan ini karena kamu menemukannya di berbagai toko oleh-oleh.

Dijual dengan berbagai macam filling atau isian, kamu bisa membawa pulang satu kotak besar Malang Strudel dengan harga sekitar Rp45.000 saja. Untuk itu, kamu bisa membeli lebih dari satu agar puas menyantapnya sesampai di rumah.

***

Itulah beberapa lokasi wisata yang cocok dikunjungi para backpacker saat di Malang. Dengan begitu, liburan ala backpacker ke Malang bisa tetap seru dan menyenangkan. Bujet yang perlu disiapkan memang tidak terlalu besar, tapi pastikan kamu memiliki cadangan untuk kondisi tertentu ya. Selamat berjelajah!



Sumber :

0 komentar:

Posting Komentar